HALLOUP.COM – Kedatangan Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto ke Qatar menarik antusiasme warga Indonesia yang berada di Qatar, tak terkecuali Iis, penggemar setia Prabowo sejak 2019.
Momen tersebut merupakan hal yang langka bagi Iis. Ia sengaja datang ke Aspire Academy untuk bertemu Prabowo yang menengok tim U-17 Persib Bandung yang dikirimnya pendidikan sepak bola di sana.
Ia mengungkapkan rasa senangnya bisa foto bersama Prabowo yang tidak bisa didapatkan ketika berada di Indonesia.
“Masya Allah senang banget. Sebelulmnya kalau di Indonesia kayaknya susah banget pak, alhamdulillah di sini bisa foto bareng,” ucap Iis di Doha, Qatar, Rabu 31 Mei 2025.
Baca Juga:
Termasuk Chairul Tanjung, Prabowo Subianto Kenalkan Konglomerat kepada Investor Global Ray Dalio
Prabowo Subianto Lantik 961 Pimpinan Daerah Secara Serentak: Ini Tunjukkan Betapa Besar Bangsa Kita
Skema Bantuan Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Rumah, Prabowo Subianto Umumkan Program Rumah Murah
Ia juga mengungkapkan rasa bangganya yang mendukung Prabowo sedari pemilihan presiden (pilpres) 2019 lalu.
Baca artikel menarik lainnya, di sini: Elektabilitas Prabowo Subianto Tempati Posisi Teratas, Ungguli Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan
“Dan juga alhamdulillah periode kemarin, 2019, saya mendukung pak Prabowo,” kata dia.
Begitu pula dengan Lia yang antusias bisa berkesempatan punya momen bersama Prabowo, mengungkapkan kebanggaannya memilih Prabowo sejak pilpres 2019 dan berharap pada 2024 bisa menang.
Baca Juga:
Jokowi Sempat Negosiasi Menolak untuk Berikan Sambutan di Puncak Peringatan HUT ke-17 Gerindra
Partai NasDem Beber Alasan Ketua Umum Surya Paloh Tak Hadir di Kediaman Prabowo Subianto
“Sebelumnya pilpres kemarin saya mendukung pak Prabowo, tapi gapapa mudah-mudahan nanti kepilih lagi,” ujarnya.
“Yang penting pak Prabowo tetap sehat walafiat, jadi kebanggaan Indonesia,” sambungnya.
Prabowo hadir di Aspire Academy untuk menyaksikan langsung pertandingan persabatan antara Persib U-17 dan anak-anak Indonesia di Qatar.
Dikirimnya Persib U-17 ke sekolah sepak bola terbaik dunia itu adalah janji Prabowo karena tim itu menang Nusantara Open yang diinisiasi Prabowo pada 2022.***
Baca Juga:
Kepastian Waktu Pertemuan Megawati Soekarnoputri dengan Presiden Prabowo Subianto Masih Belum Jelas
PPN 12 Persen Hanya untuk Barang Mewah, Begini Respons Masyarakat Terkait Keputusan Prabowo Subianto