Arus Balik Libur Natal 2023, Polisi Sebut Sebanyak 147 Ribu Kendaraan Sudah Kembali ke Jakarta

Avatar photo

- Pewarta

Rabu, 27 Desember 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

147 Ribu Kendaraan Sudah Kembali ke Jakarta pada Masa Arus Balik Libur Natal 2023. (Dok. Bpjt.pu.go.id)

147 Ribu Kendaraan Sudah Kembali ke Jakarta pada Masa Arus Balik Libur Natal 2023. (Dok. Bpjt.pu.go.id)

HAIINDONESIA.COM – Polri mencatat sebanyak 147 ribu kendaraan sudah kembali ke Jakarta pada masa arus balik libur Natal 2023, Senin 25 Desember 2023.

Yuks, dukung promosi kota/kabupaten Anda di media online ini dengan bikin konten artikel dan cerita seputar sejarah, asal-usul kota, tempat wisata, kuliner tradisional, dan hal menarik lainnya. Kirim lewat WA Center: 087815557788.

Angka tersebut akumulasi dari sejumlah gerbang tol (GT) selama Operasi Lilin 2023.

Juru Bicara Divisi Humas Polri, Kombes Pol Ahmad Musthofa Kamal mengatakan aarus balik masih berlangsung hingga hari ini Rabu 27 Desember 2023

“Kendaraan keluar dari Jakarta melalui GT Cikampek Utama arah trans Jawa sebanyak 27.903 kendaraan”

“Sedangkan yang masuk Jakarta sebanyak 21.932 kendaraan,” ungkap Ahmad Musthofa Kamal dalam keterangannya, Selasa (26/12/2023).

Baca artikel lainnya di sini : Sebanyak 764 Warga Binaan di Lapas dan Rutan di Jakarta Mendapatkan Remisi Khusus Natal 2023

Kamal melanjutkan, jumlah kendaraan yang keluar Jakarta melalui Tol Kalihurip Utama arah Bandung sebanyak 29.862 kendaraan.

Untuk yang masuk ke Jakarta melalui tol yang sama sebanyak 35.371 kendaraan.

Sedangkan untuk jumlah kendaraan yang keluar Jakarta melalui Tol Cikupa arah Merak sebanyak 33.348 kendaraan, sementara yang masuk 38.171 kendaraan.

Lihat juga konten video, di sini: Bila Prabowo Subianto Terpilih Presiden di 2024, Ulama Aceh: Lanjutkan Kebaikan untuk Rakyat Aceh

“Lalu, kendaraan keluar (dari Jakarta) melalui Ciawi arah Puncak sebanyak 29.202 kendaraan.

Sementara untuk kendaraan masuk sebanyak 39.456 kendaraan,” tuturnya.

Kamal menambahkan, kendaraan yang keluar dari Jakarta melalui Tol Merak 6.674 kendaraan dan masuk sebanyak 7.039 kendaraan.

Sementara itu, jumlah total kendaraan yang keluar berjumlah sebanyak 126.984.***

Berita Terkait

Selamat Menunaikan Ibadah Puasa, Semoga Allah Melimpahkan Rahmat-Nya kepada Keluarga Kita
Prabowo Subianto Lantik 961 Pimpinan Daerah Secara Serentak: Ini Tunjukkan Betapa Besar Bangsa Kita
Bareskrim Polri Tetapkan 4 Orang Tersangka Pemalsuan SHGB dan SHM Pagar Laut, Termasuk Kades Kohod
Anggota Badan Penyelenggara Jaminan Halal Diduga Memeras Pengusaha, Ini Respons Babe Haikal
Soal Tudingan Intimidasi kepada Agustiani Tio Fridelina, Komisi Pemberantasan Korupsi Beri Tanggapan
KPK Geledah Rumah Politisi Gerindra Heri Gunawan, Kasus Dugaan Korupsi Penyaluran Dana CSR BI
Beri Pesan Tegas ke Seluruh Instansi, Presiden Prabowo Subianto: Siapa yang Bandel, Saya akan Tindak!
Polri Didorong Keluarkan Surat Cekal untuk Kepala Desa Kohod Arsin, Dugaan Pemalsuan Girik Pagar Laut

Berita Terkait

Selasa, 4 Maret 2025 - 14:29 WIB

Selamat Menunaikan Ibadah Puasa, Semoga Allah Melimpahkan Rahmat-Nya kepada Keluarga Kita

Jumat, 21 Februari 2025 - 09:20 WIB

Prabowo Subianto Lantik 961 Pimpinan Daerah Secara Serentak: Ini Tunjukkan Betapa Besar Bangsa Kita

Rabu, 19 Februari 2025 - 15:12 WIB

Bareskrim Polri Tetapkan 4 Orang Tersangka Pemalsuan SHGB dan SHM Pagar Laut, Termasuk Kades Kohod

Sabtu, 15 Februari 2025 - 14:39 WIB

Anggota Badan Penyelenggara Jaminan Halal Diduga Memeras Pengusaha, Ini Respons Babe Haikal

Rabu, 12 Februari 2025 - 09:07 WIB

Soal Tudingan Intimidasi kepada Agustiani Tio Fridelina, Komisi Pemberantasan Korupsi Beri Tanggapan

Berita Terbaru